4 Serial Horor Orisinil Netflix yang Pas Ditonton saat Halloween

Hani Apriliani
4 Serial Horor Orisinil Netflix yang Pas Ditonton saat Halloween

Halloween sudah di depan mata. Di Indonesia, perayaan “malam mengerikan” yang satu ini mungkin kurang begitu populer. Namun, di Amerika Serikat yang jadi tempat asal perayaan Halloween, biasanya tanggal segini sudah mulai banyak rumah dan toko yang dipenuhi dengan dekorasi labu, hingga kesibukan orang-orang yang mulai mencari kostum aneh.

Tapi sepertinya kemeriahan Halloween yang sudah terbiasa dirayakan dari tahun ke tahun harus ditunda dulu tahun ini karena pandemi virus Corona. Meski begitu, kamu tetap bisa merasakan horornya suasana Halloween dengan menonton film serial orisinil dari Netflix bertema creepy di rumah. Penasaran apa saja serialnya? Baca terus artikel ini sampai habis, ya!

Marianne

Serial Prancis ini mungkin bakal bikin kamu berpikir dua kali buat jadi penulis cerita horor. Soalnya, dalam serial ini, pemeran utamanya yang merupakan penulis novel horor belakangan jadi tahu bahwa karakter rekaan dalam novelnya ternyata hadir di dunia nyata. Dan kehadirannya muncul justru setelah sang penulis pensiun.

Serial sepanjang 8 episode ini menyajikan suasana gelap dari awal hingga akhir cerita. Dan bisa dibilang, perjalanan sang penulis menelusuri sosok karakter rekaan bernama Marianne bakal bikin kamu merinding sejadi-jadinya saat menonton di sofa kamu yang hangat.

Haunted

Bicara soal legenda atau mitos, pasti ada aja yang horor. Akan tetapi, kalau legenda atau mitos mengerikan itu beneran terjadi dan ada yang menceritakannya secara langsung padamu, kayaknya suasana horornya bakal beda. Itulah yang coba diangkat dalam Haunted.

Serial dokumenter paranormal ini sempat diragukan keasliannya karena ada episode yang dirasa terlalu mengada-ngada oleh para netizen. Nyatanya, Brett-Patrick Jenkins, sang Produser Eksekutif, bersikeras bahwa sedrama apa pun ceritanya, semua itu beneran terjadi di dunia nyata dan dialami oleh pencerita.

Pastinya kalau kamu bisa relate, rasanya bakal lebih serem lagi nonton serial ini saat Halloween, ya.

The Haunting of the Hill House

Film yang diadaptasi dari novel karya Shirley Jackson dengan judul yang sama pada 1959 ini banyak menuai kritik positif karena jalan cerita dan penggarapannya yang asyik diikuti. Tak hanya bercerita soal hantu, serial ini juga sedikit banyak menyinggung soal penyakit kejiawaan yang bikin orang-orang berhalusinasi, bikin bertanya-tanya sejauh mana batas waras dan gila.

Kamu juga bakal disajikan sama jump scare yang cukup bikin geregetan karena beneran enggak ketahuan kapan bakal muncul. Meski alurnya cenderung lambat dan enggak banyak aksi, nonton serial ini bareng teman-teman bakal ngasih pengalaman Halloween yang beda. Tentunya, bakal semakin seru kalau kamu nontonnya di rumah berhantu juga. Mau coba?

American Horror Story Season 1

Serial ini mengambil latar di sebuah rumah yang menjadi saksi bisu peristiwa pembunuhan. Meski telah memasuki season kesembilan tahun ini, musim pertamanya bisa dibilang gerbang pertama sebelum kamu menyelami kegilaan dalam season-season selanjutnya. Dengan berbagai kegilaan para tokohnya, kamu bakal diajak berpikir melampaui nalar. Murder House bakal bikin hidup kamu yang rasanya udah penuh masalah jadi luar biasa normal dan membosankan.

LATEST ARTICLE