Ariana Grande Segera Rilis Film Dokumenter Konser di Netflix

Dian Afrillia
Ariana Grande Segera Rilis Film Dokumenter Konser di Netflix

Penyanyi Ariana Grande akan segera merilis film dokumenter konsernya yang bertajuk  "Excuse Me, I Love You” di Netflix pada 21 Desember 2020. Momen ini tepat setahun setelah ia  tur dunianya berakhir tahun lalu.

Penyanyi asal Florida ini merilis album “Sweetener” pada 17 Agustus 2018 dan “Thank U Next” pada Februari 2019. Kemudian, ia melakukan perjalanan ke beberapa negara untuk “Sweetener World Tour” pada 18 Maret – 22 Desember 2019 di wilayah Amerika Utara dan Eropa.

Pada tur dunia tersebut, Ariana membawakan lagu-lagu hits seperti “Love Me Harder”, “God Is a Woman”, “7 Rings”, dan “No Tears Left to Cry”. Di film dokumenter ini, para penggemar Ariana bisa melihat perjalanan konser sang penyanyi selama “Sweetener World Tour”. 

Di akun Instagram pribadinya, Ariana mengucapkan terima kasih pada semua penggemar yang telah menunjukkan banyak cinta dan pengalaman baru selama ia berkarier di industri musik. 

“Pesan cinta ini kutulis untuk kalian sebagai perayaan atas semua yang telah kami bagikan selama beberapa tahun terakhir. Aku tahu film ini hanya menampilkan beberapa bagian dari satu tur (di antara ratusan pertunjukan dan momen lainnya yang telah kami bagikan selama 6 atau 7 tahun),” ujar Ariana. 

"Saya ingin mengungkapkan lagi betapa saya selalu bersyukur. Saya telah belajar, melihat dan merasakan begitu banyak (pengalaman hidup). Merupakan suatu kehormatan untuk berbagi begitu banyak kehidupan ini dengan kalian," lanjutnya. 

Ariana juga memberikan informasi kalau trailer film “ Excuse Me, I Love You” akan tayang hari ini lho! 

LATEST ARTICLE