Berdasarkan Penjelasan Ilmiah, Begini 5 Dampak Positif Begadang

Nesia Amarasthi
Berdasarkan Penjelasan Ilmiah, Begini 5 Dampak Positif Begadang

Banyak penjelasan ilmiah yang menganggap sebaliknya, bahwa begadang dapat mengganggu kesehatan. Dalam penjelasan ilmiah ini, begadang memang mempunyai berbegai efek. Yang telah banyak diketahui memang efek negatifnya.

Namun ternyata, begadang ada dampak positifnya juga. Dilansir oleh Liputan6, begini 5 dampak positif begadang.

Lebih produktif

Setiap orang memiliki kebiasaan tubuh yang berbeda-beda. Ada orang yang memiliki kebiasaan lebih produktif jika begadang. Sebuah penjelasan ilmiah mengenai dampak positif begadang diterbitkan dalam jurnal Personality and Individual Differences. Di dalam studinya menemukan bahwa anak-anak yang lebih cerdas biasanya punya kebiasaan tidur malam. Tentu saja jam tidur akan mengikuti kebiasaan ini, termasuk kebiasaan bangun siang setelah begadang.

Studi tersebut tidak menyimpulkan sebaliknya, atau begadang menjadikan seseorang lebih cerdas. Hal tersebut erat kaitannya dengan sistem tubuh yang secara alami produktif pada malam hari.

Performa tubuh meningkat

Seiring dengan sistem tubuh yang aktif pada malam hari, maka performa tubuh akan meningkat pada jam-jam produktif tersebut. Hal ini dijelaskan oleh ahli lewat studinya, Olle Lagerquist, Ph.D.. Saat jam produktif di malam hari, motor cortex dan kekuatan tulang belakang anak meningkat.

Punya kemampuan kreatif

Orang yang terbiasa tidur malam hari atau begadang punya kelebihan positif. Yaitu memiliki daya kreativitas dalam memberikan solusi. Masih dalam studi yang diterbitkan di Personality and Individual Differences, bekerja malam hari lebih mungkin mendapatkan ide-ide kreatif. Bahkan ide yang tercetus bisa out of the box dan bermanfaat solutif.

Lebih sensitif

Seseorang yang memiliki sensitivitas juga memiliki tingkat kewaspadaan. Ini dampak positif lainnya bagi orang yang begadang. Tingkat kewaspadaan ‘orang malam’ melampaui para pekerja pagi. Studi yang diterbitkan dalam Science Journal menemukan bahwa selama terjaga, mental dan sikap waspada akan bekerja optimal. Pun begitu yang terjadi pada saat begadang. Meski tetap akan merasa lelah secara mental jika pola hidup sehat tetap tidak dijaga.

Berani mengambil resiko

Peneliti dari University of Chicago menemukan bahwa para pekerja malam punya keberanian dalam mengambil resiko. Jika berhubungan dengan aktivitas negatif, memang tidak bisa dianggap memiliki dampak positif begadang. Tetapi, berani mengambil resiko untuk menerima tantangan baru dalam karir atau memulai usaha baru, mungkin begadang akan lebih bermanfaat.

Dari lima dampak positif begadang yang telah dijelaskan berdasarkan penjelasan ahli, ada hal yang mesti diperhatikan bagi yang mempunyai kebiasaan tersebut. Seperti tetap menjaga asupan nutrisi, mendapatkan jam tidur berkualitas yang cukup, dan rutin berolahraga.

LATEST ARTICLE