Mana yang Boleh dan Tidak? Ini Olahraga Aman Dilakukan Saat Menstruasi

Nesia Amarasthi
Mana yang Boleh dan Tidak? Ini Olahraga Aman Dilakukan Saat Menstruasi

Menstruasi bukan alasan untuk tidak melakukan olahraga. Meski menstruasi datangnya cuma 21-35 hari sekali, tetapi melakukan olahraga itu penting untuk metabolisme tubuh yang baik. Justru, dengan olahraga, sindrom pra menstruasi bisa diminimalisir lho.

Ini dia, olahraga yang aman dilakukan saat menstruasi.

Basket dan angkat beban

Dikutip dari HelloSehat, beberapa olahraga berat tidak direkomendasikan untuk dilakukan saat menstruasi. Misalnya lompat tali. Untuk jenis olahraga yang boleh dilakukan saat menstruasi dan termasuk olahraga berat adalah aktivitas berlari dan angkat beban.

Dengan olahraga basket yang sesuai porsi, maka masih aman untuk dilakukan. Untuk angkat beban, usahakan fokus pada lengan, dan kaki saja. Hindari olahraga dengan menekan bagian perut terlalu berat. Karena bagian tersebut adalah bagian paling sensitif selama menstruasi.

Yoga

Beberapa gerakan yoga justru disarankan dilakukan saat menstruasi. Efeknya akan melancarkan datang bulan, menstabilkan mood, dan menyehatkan tubuh. Ada 5 gerakan yoga yang bermanfaat untuk melancarkan menstruasi. Antara lain adalah half bound squat, cat pose, camel pose, arching pigeon, dan terakhir reclining twist.

Nah sebaliknya, ada gerakan tertentu yang sering dilakukan pada serangkaian pose yoga yang tidak boleh dilakukan saat menstruasi. Seperti head and hand stand, shoulder stand, plow pose, crow pose, dan bow pose. Keenam gerakan tersebut memberikan tekanan lebih kepada bagian perut. Jadi, hindari gerakan ini selama menstruasi, ya.

Jika mengikuti kelas atau paket yoga, utarakan kondisi tubuhmu saat itu kepada instruktur. Nanti instruktur akan memberikan arahan mana yang boleh dan tidak dilakukan saat menstruasi.

Jalan Kaki

Jalan kaki bisa meningkatkan daya tahan tubuh selain mengatasi nyeri haid. Untuk meningkatkan ritme, kamu bisa melakukan olahraga jalan cepat atau jogging. Agar tetap menjaga kesehatan tubuh, usahakan cukup minum air putih dan makan makanan bernutrisi, ya.

Menari

Untuk melakukan olahraga ini, kamu bisa mengikuti kelas, kursus atau paket tertentu yang memfasilitasi wanita berolahraga. Ada banyak gerakan menari, kamu bisa memilihnya sesuai yang kamu sukai. Manfaatnya, kamu bisa lebih rileks, otot lebih fleksible, membakar kalori sekaligus mengurangi rasa nyeri saat menstruasi.

Lalu, olahraga apa yang nggak aman dilakukan saat menstruasi?

Olahraga berenang tidak disarankan ketika sedang menstruasi hari pertama hingga volume darah yang keluar tinggal sedikit. Jika pun berenang, kenakan tampon ya.

Seperti yang sudah diungkapkan diatas, olahraga yang nggak boleh dilakukan saat menstruasi adalah yang mempunyai porsi berat. Selain itu, olahraga yang menekan otot perut juga tidak baik dilakukan saat haid.

LATEST ARTICLE