Zac Efron Resmi Bergabung Dalam Film ‘Firestarter’ Milik Stephen King

Hani Apriliani
Zac Efron Resmi Bergabung Dalam Film ‘Firestarter’ Milik Stephen King

Apa kamu pernah menonton film horor klasik yang berjudul Firestarter (1984) yang merupakan karya penulis film fiksi horor, Stephen King? Buat kalian yang belum tahu, film yang dibintangi oleh Drew Barrymore saat masih anak-anak tersebut merupakan salah satu film yang diadaptasi dari novel milik King.

Seperti yang dilansir dari Kincir, pada 2017 lalu rumah produksi Blumhouse dan Universal Pictures mengumumkan bahwa mereka bakal membuat film remake Firestarter. Tiga tahun setelah mengumumkan proyek tersebut, mereka akhirnya menemukan aktor yang bakal berperan di film ini. Dilansir Collider, bintang seri film High School Musical, yaitu Zac Efron, resmi bergabung dalam proyek remake Firestarter.

Di film remake ini, Efron bakal berperan sebagai Andy McGee. Buat kalian yang belum tahu, Firestarter berkisah tentang seorang gadis kecil bernama Charlie McGee yang mempunyai kekuatan untuk mengendalikan api dengan pikiran. Kekuatan yang dimiliki Charlie membuatnya menjadi target agen pemerintah rahasia yang ingin menjadikannya sebagai senjata.

Nah, Efron nantinya bakal berperan sebagai ayahnya Charlie. Di film orisinalnya, Barrymore yang memerankan Charlie masih berumur 8 tahun saat tampil di film tersebut. Sayangnya, Blumhouse dan Universal Pictures belum mengumumkan siapa aktris cilik yang nantinya bakal memerankan Charlie di versi remake-nya.

Film remake Firestarter nantinya bakal disutradarai oleh Keith Thomas, sosok yang pernah menyutradarai film horor The Vigil. Thomas bakal dibantu oleh Scott Teems yang berperan sebagai penulis naskah film ini. Sebelum menggarap naskah film remake ini, Teems pernah menulis naskah film The Quarry (2020) sekaligus menyutradarainya.

Walau dikenal sebagai bintang High School Musical, Efron juga pernah punya pengalaman memerankan karakter gelap di film Extremely Wicked, Shockingly Evil and Vile (2019). Di film garapan Joe Berlinger tersebut, Efron berperan sebagai Ted Bundy, pembunuh berantai yang memang ada di dunia nyata. Yap, Extremely Wicked, Shockingly Evil and Vile merupakan film yang diadaptasi dari kisah nyata.

LATEST ARTICLE